![]() |
Kondisi Saluran Air di Jalan Manggala I Yang Ambrol Akibat Derasnya Aliran Air Tadi Malam. (Foto Dok. Sariman) |
HARIANWANGON - WANGON, Saluran air ambrol akibat hujan lebat yang terus menerus beberapa waktu ini, tepatnya di Jl. Gang Menggala I Rawaheng RT. 03 RW. 05. Saluran air jebol tadi malam pukul 20.30 wib akibat derasnya aliran air sehingga debit air yang melintas melebihi kapasitas saluran tersebut.
Sariman (warga setempat) memberikan informasi kepada Tim Harian Wangon jika malam hari terlihat ramai beberapa orang sedang berada di lokasi kejadian, karena rumahnya yang tidak jauh dari lokasi tersebut ia pun akhirnya keluar rumah dan mendekati TKP, tuturnya.
Tampak deras air yang mengalir di saluran tersebut, saluran yang lama tidak dibersihkan sehingga mengakibatkan mengurangnya debit air yang ditampung, kontur tanah juga mempengaruhi kondisi tersebut, tambahnya lagi.
Saat ini dalam tahap perbaikan saluran, beberapa orang telah merapikan dan memperbaiki saluran yang diakibatkan hujan berkepanjangan beberapa hari ini. Pungkasnya.****
Sumber : Sariman
Editor : Adimaki