Kegiatan Seminar Literasi Digital Sektor Pendidikan Yang Diadakan Di SMK Maarif NU 1 Cilongok Hari Ini 4/3/2024. (Foto Dok. Fatkhul Aziz) |
HARIANWANGON - CILONGOK, SMK Maarif NU 1 Cilongok bekali bapak dan ibu gurunya dengan pemahaman digitalisasi hari ini Senin, 4 Maret 2024 sejak pukul 08.00 WIB di GAZEBO WELA atau gedung lantai dua SMK Maarif NU 1 Cilongok.
Seminar digitaliasasi sektor pendidikan di SMK Wela/Wetan Lapangan (Sebutan SMK Maarif Nu 1 Cilongok) dihadiri oleh Direktur Jendral Aplikasi Informasi dari Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Samuel abriani Pengerapon).
Dalam sambutannya Kementrian Komuniasi dan Informatika menyampaikan bahwa sesuai arahan Bapak Presiden RI Bangsa Indonesia telah mengalami lonjakan digitalisasi secara masif, terlebih SDM digital itu sendiri, hal ini tentunya harus diikuti mulai sektor paling bawah yaitu lembaga pendidikan yang berada di wilayah masing-masing.
literasi digital mengharuskan kita untuk berubah dan siap terhadap tantangan global, hal ini ditandai adanya penggunaan internet yang semakin melonjak baik dari pedesaan hingga perkotaan tidak luput pula melalui lembaga pendidikan baik tingkat dasar, menengah maupun tingat atas hingga ke perguruan tinggi.
salah satu tugas lembaga pendidikan adalah memaksimalkan anak bangsa untuk mengoperasikan internet, maka sudah sewajarnya dan menjadi hal yang serius bagi sekolah jika di sekolah tersebut belum terdapat jaringan internet saat ini.
Fatkhul Aziz selaku Kepala Sekolah WELA telah mengamini hal tersebut, jika kondisi saat ini memang kita selaku pendidik tidak bisa lepas tangan dan berdiam diri jika belum mengoptimalkan fasilitas internet untuk pembelajaran di sekolah, pasalnya di SMK WELA ini sudah di pasang jaringan internet yang memadahi dan harapannya dengan adanya seminar digitalisasi ini setiap dari tenaga pendidik yang ada dapat meningkatkan/mengoptimalkan kemampuannya dibidang digital, tuturnya.
Ia pun menyampaiakn kepada Tim Harian Wangon jika dalam seminar Literasi digital kali ini ada tiga tema yang akan disampaiakan para mentor.
1. digital Culture (Budaya Bermedia Digital)
2. Digital Ethic (Etika Bermedia Digital)
3. Digital Skill and Safety (Cakap dan Aman Bermedia Digital)
Masing-masing materi disampaikan oleh para mentor yang sesuai proporsinya yaitu Doktor Fauzi, Sony Susandra yang keduanya dari UIN SAIZU Purwokerto, sedangkan materi ketiga disampaikan oleh Leni Fitriani dari Pandu Digital Madya Kominfo RI, pungkas Kepala Sekolah Wela.***
Sumber : Fatkhul Aziz / Kepala Sekolah Wela
Editor : Also