-->
  • Jelajahi

    Copyright © Harian Wangon | Pelopor Media di Banyumas Barat
    Best Viral Premium Blogger Templates

    ads

    Menu Bawah

    Berikan Hadiah Istimewa untuk Presiden Jokowi, Indonesia Berhasil Jadi Juara Umum The 13th Worldskills ASEAN 2023

    Kang Agus
    Jumat, 28 Juli 2023, 17.39.00 WIB Last Updated 2023-07-28T10:39:38Z

    Berikan Hadiah Istimewa untuk Presiden Jokowi, Indonesia Berhasil Jadi Juara Umum The 13th Worldskills ASEAN 2023. Foto : Info Publik
    HARIANWANGON - Indonesia berhasil menjadi juara umum pada ajang The 13th Worldskills ASEAN 2023. Capaian itu didapat setelah delegasi Indonesia meraih 27 medali yang terdiri atas 14 medali emas, 8 perak, 3 perunggu, dan 2 medallion.


    "Alhamdulillah tim dari Indonesia berhasil menjadi juara umum The 13th Worldskills ASEAN di negara Singapura," kata Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker), Afriansyah Noor, di Singapura, Kamis (27/7/2023) seusai menghadiri closing ceremony The 13th WorldSkills ASEAN Singapore 2023.


    Harianwangon melansir dari Info Publik dijelaskan bahwa Wamenaker menyatakan rasa bangganya terhadap delegasi Indonesia karena atas prestasinya tersebut telah membawa harum nama bangsa.


    "Saya sangat bangga atas keberhasilan yang diraih tim Indonesia. Itu hadiah untuk Presiden Joko Widodo, Ibu Menteri Ketenagakerjaan, Kementerian Ketenagakerjaan, dan tentunya rakyat Indonesia," ucapnya.


    Ia berharap, keberhasilan yang diraih pada 2023 ini dapat dilanjutkan di ajang yang sama pada 2025 yang akan diselenggarakan di Filipina.


    "Semoga di 2025 di Filipina, kita pun bisa meraih juara umum kembali dengan skill-skill dan kemampuan yang luar biasa dari anak-anak kita," pungkasnya.



    Sumber : Info Publik

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Pendidikan

    +
    close
    close