-->
  • Jelajahi

    Copyright © Harian Wangon | Pelopor Media di Banyumas Barat
    Best Viral Premium Blogger Templates

    ads

    Menu Bawah

    SMK Ma'arif NU 1 Wangon Melaksanakan Upacara Bendera Hari Senin

    Kang Agus
    Senin, 06 Februari 2023, 08.25.00 WIB Last Updated 2023-02-06T01:25:18Z

    Penghormatan kepada sang merah putih. ( Foto : Tim Harian Wangon)

    HARIANWANGON - Setiap hari Senin, di setiap lembaga pendidikan terutama sekolah dilaksanakan kegiatan Upacara Bendera pada pagi hari sebelum Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dimulai. Termasuk di SMK Ma'arif NU 1 Wangon, Upacara Bendera sudah menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Senin pagi.


    Hari ini, Senin (06/02/2022)  SMK Ma'arif NU 1 Wangon kembali melaksanakan Upacara Bendera. Upacara bendera setiap hari Senin merupakan kegiatan wajib yang harus dilaksanakan oleh seluruh sekolah, baik sekolah negeri maupun swasta. Kewajiban ini berdasarkan Permendikbud RI Nomor 23 Tahun 2015 Tentang Penumbuhan Budi Pekerti (PBP).

    Bapak Abdul Jalal Muntohar, S.Pd. selaku pembina upacara.


    Sedangkan untuk pedoman pelaksanaan upacara bendera di sekolah. Tata cara penyelenggaraan upacara bendera di sekolah telah memiliki aturan baku yang ditetapkan melalui Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Aturan terbaru yang mengaturnya adalah Permendikbud Nomor 22 Tahun 2018 tentang Pedoman Upacara Bendera di Sekolah.


    Yang bertindak sebagai petugas upacara adalah kelas X Teknik Kendaraan Ringan 1 dan yang menjadi pembina Upacara adalah Guru Bimbingan Dan Konseling (BK), yaitu: Bapak Abdul Jalal Muntohar, S.Pd., didalam sambutannya telah memberikan beberapa point diantaranya adalah:

    Persiapan barisan oleh masing-masing pemimpin barisan.


    - Masa depan harus dipersiapkan dari sekarang agar menjadi siswa yang sukses di masa depan. 

    - Miliki kemampuan dan asah secara terus-menerus. 

    - Berjanjilah kepada diri sendiri untuk sukses agar membahagiakan keluarga. 

    - Senantiasa berusaha menjadi pribadi yang bermanfaat bagi orang lain. 


    Alhamdulillah kegiatan upacara pagi ini dapat berjalan dengan lancar, terlihat bapak ibu dan ibu guru tidak kalah semangatnya melaksanakan upacara bendera.


    Dan juga terlihat para siswa dari seluruh kelas, dari kelas X, XI dan Kelas XII yang melakukan upacara dengan penuh semangat. 


    Untuk menambah wawasan khususnya bagi siswa siswi SMK Ma'arif NU 1 Wangon maka berikut ini penulis mencoba untuk memberikan manfaat siswa siswi melaksanakan upacara bendera setiap hari senin diantanya adalah:

    Tampak sekitar 590 siswa sedang khidmat mengikuti jalannya upacara.


    1. Disiplin diri

    Upacara bendera bermanfaat untuk melatih siswa untuk mendisiplinkan dirinya. Disiplin dalam hal ini adalah terhadap waktu. Upacara bendera dilaksanakan tepat pada waktu yang telah diatur dalam jadwalnya. Siswa harus datang lebih awal agar tidak telat mengikuti upacara.


    Selain itu upacara bendera bagi siswa juga bermanfaat untuk melatih diri disiplin terhadap aba-aba dalam upacara bendera. Ada saatnya posisi siap sempurna dan istirahat di tempat. Ini harus dipatuhi oleh siswa peserta upacara bendera.


    2. Berpenampilan rapi

    Sebagai peserta upacara bendera, siswa harus berpakaian seragam, mengenakan atribut dan perlengkapan upacara bendera. Memakai topi sekolah dan dasi sesuai aturan di sekolah tersebut.


    3. Tenggang rasa

    Pelaksana upacara adalah siswa di kelas sendiri atau kelas lain yang menjadi pelaksana upacara. Oleh sebab itu, sebagai peserta upacara perlu tenggang rasa terhadap pelaksana upacara. Kesalahan atau kekeliruan dalam pelaksanaan bukan untuk ditertawakan melainkan jadi pelajaran agar tidak terjadi pada kelas siswa sendiri.


    4. Cinta Tanah air

    Saat pengibaran bendera merah putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia raya, siswa bersikap sempurna dan hormat pada bendera. Penaikan bendera melambangkan kesuksesan bangsa Indonesia untuk menegakkan kemerdekaan. Sebagai wujud cinta tanah air, siswa harus khidmat pada proses tersebut.

    5. Sosial dan kebersamaan

    Upacara bendera memupuk rasa sosial dan kebersamaan. Upacara bendera akan berjalan lancar dan sukses berkat rasa sosial dan kebersamaan yang dimiliki oleh peserta upacara.


    Petugas upacara dari kelas X Teknik Kendaraan Ringan (TKR). 


    Salam sukses untuk kita semua. Marilah kita wujudkan Satu Visi, Satu Hati bersama meraih Prestasi.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Pendidikan

    +
    close
    close